Sejak masa awal Covid 19 pada tahun 2020, Universitas Islam Indonesia, khususnya Program Studi Hukum Keluarg (Ahwal Syakhshiyah) berusaha untuk selalu beradaptasi dengan kondisi pandemi yang semakin menjadi. Pembelajaran dalam jaringan secara online menjadi keharusan yang tak dapat ditawar. Hingga informasi ini ditulis, Ahwal Syakhshiyah masih menyelenggarakan pembelajaran secara online dan menghindari tatap muka untuk mencegah penyebaran virus Corona dengan berbagai variannya.

Melakukan pembelajaran online tanpa ada pertemuan langsung antara dosen dan mahasiswa memunculkan tantangan dan penglaman yang serba baru bagi semua pihak. Dalam rangka memaksimalkan kualitas pembelajaran online tersebut, UII, khususnya Prodi Ahwal Syakhshiyah berusaha untuk menyedikan berbagai fasilitas pendukung.

Hal pertama dan utama yang patut dibanggakan adalah layanan premium berbagai akun penting yang telah dilanggan oleh UII dan khususnya Prodi Ahwal Syakhshiyah. Seluruh email dosen dan mahasiswa merupakan email pendidikan premium yang terintegrasi dengan berbagai layanan premium pendidikan oleh Google seperti email pendidikan Google, Google Classroom, Google Calendar, Google Suite untuk beberapa kondisi, Google Meet, Google Drive, Google Form, dan layanan lain dari Google.

Fasilitas lain yang disediakan adalah akun premium Zoom bagi seluruh dosen UII. Berbeda dengan beberapa kampus lain yang hanya menyediakan beberapa akun premium Zoom, UII berkomitmen penuh dalam pendidikan daring hingga berani memberikan akun Zoom premium bagi masing-masing dosen UII. Imbasnya, seluruh kelas dapat dilaksanakan bersamaan karena masing-masing dosen memiliki akun Zoom personal premium masing-masing. Berintegrasi dengan Zoom, UII juga melanggan aplikasi Panopto agar penggunaan kedua aplikasi ini lebih efektif.

Pihak Program Studi Ahwal Syakhshiyah sendiri juga melanggan beberapa layanan premium khusus untuk kepentingan pembelajaran Prodi Ahwal Syakhshiyah. Screen Cast O Matic dan Grammarly adalah 2 fasilitas utama yang dilanggan oleh Prodi Ahwal Syakhshiyah. Yang pertama adalah aplikasi yang dapat mempermudah perekaman layar dan pembuatan video pembelajaran berbasis layar laptop. Grammarly adalah aplikasi khusus untuk koreksi dan editing tulisan dalam bahasa Inggris. Aplikasi ini akan mendukung kerja sama UII dengan Enago yang sudah terjalin.

Bukan hanya akun-akun berbasis pendidikan online, namun lisensi OS Windows hingga Microsoft Office juga disediakan bagi masing-masing sivitas akademik UII. Hal ini tentunya akan meningkatkan kemudahan dosen dan mahsiswa dalam mengoperasikan device masing-masing.

Layanan akademik online juga turut diberikan kepada mahasiswa Prodi Ahwal Syakshiyah. Dengan adanya layanan akademik online ini mahasiswa tetap bisa mendapatkan layanan  akademik walaupun sedang berada di rumah masing-masing tanpa harus datang ke kampus secara langsung. Turnitin sebagai layanan cek plagiasi juga diberikan lisensi khusus dari UII yang dapat diakses di semua prodi. Seluruh layanan dan informasi akademik dan kemahasiswaan dapat diakses secara integrated pada portal UII Gateway.

Kemudahan lain di masa pandemi yang diberikan oleh UII adalah potongan pembayaran SPP kepada seluruh mahasiswa di masa Covid 19 dan memberikan potongan tambahan bagi mahasiswa yang terdampak ekonominya karena covid sesuai sirkulasi terdampaknya, ringan, sedang, dan berat. Bantuan ini melengkapi program pemerintah berupa pemberian kuota kemdikbud. UII  juga aktif membantu dan mengkoordinasikan data sivitas akademik UII termasuk nomor Hp agar lebih mudah diberi bantuan kuota oleh pemerintah.

Berbagai fasilitas gratis yang disediakan di atas tentunya menjadi kelebihan tersendiri dalam mengikuti pembelajaran online di Program Studi Hukum Keluarga (Ahwal Syakhshiyah) Jurusan Studi Islam Fakultas Ilmu Agama Islam Universitas Islam Indonesia. []

            Pada semester ganjil tahun ajaran 2021/2022, Universitas Islam Indonesia (UII) kembali memberikan perwakilan dalam program International Credit Transfer yang diselenggarakan oleh KemdikbudRistek. Pada program Mobility Student ini 9 mahasiswa UII berkesempatan untuk belajar selama satu semester di 2 kampus ternama Asia Tenggara, 4 diantaranya berkesempatan belajar di Unversity Malaya (Malaysia) dan 5 lainnya di Mapua University (Filipina). Tak hanya mengampu mata kuliah di host university yang telah ditawarkan oleh KemendikbuRistek, para mahasiswa tersebut juga mengampu mata kuliah di home university (Universitas Islam Indonesia). Sehingga pada semester ini ada dua perkuliahan yang harus mereka selesaikan.

            Program Kredit Transferr ini diikuti oleh mahasiswa dari berbagai jurusan dan angkatan. Salah satu diantaranya adalah Siti Inayah, seorang mahasiswi dari program studi Ahwal Syakhsiyah IP angkatan 2019. Mahasiswi yang akrab dipanggil Inay ini berkesempatan untuk belajar di University Malaya dengan mengambil 2 Fakultas sekaligus, yaitu Faculty of Islamic Studies dan Faculty of Art and Social Sciences. Mulanya, mahasiswi semester 5 ini cukup kesulitan dalam menentukan mata kuliah di kampus puilihannya tersebut (UM), namun hal demikian dapat terselesaikan dengan bantuan penuh dari pihak International Office UII dan dari pihak prodi Ahwal Syakhsiyah UII. Baginya, keberadaan International Office UII dan pihak-pihak dari prodi sangat membantu proses pembelajarannya di UM. Mengingat banyak sekali administarsi yang harus dipenuhi sebelum maupun saat pembelajaran berlangsung.

            Selain mendapat pengalaman dan teman baru, pada program International Credit Transfer ini, para mahasiswa juga diberi fasilitas oleh KemendikbudRistek berupa tunjangan untuk keperluan membeli buku, jurnal, dan kuota internet. Hal tersebut tentu sangat membantu para mahasiswa dalam menjalankan perkuliahannya. Namun disamping hak-haknya yang dipenuhi oleh KemendikbudRistek, para mahasiswa juga memiliki tanggung jawab yang harus mereka penuhi. Diantaranya tentu tanggung jawab untuk menjalankan perkuliahan dengan maksimal dan menjadikannya sebagai prioritas, diluar dari itu mahasiswa juga bertanggung jawab membuat jurnal pembeljaran selama program dan video review terkait program International Credit Transfer.

PENGUMUMAN PRAKTIK HUKUM DAN MAGANG

Assalamualaikum, Wr. Wb.

Diberitahukan kepada Mahasiswa Praktik Hukum dan Magang Semester Ganjil TA 2020/2021 bahwasannya:
1. Surat Permohonan Praktik Hukum dan Magang baik di Regional Jogja maupun Luar Jogja sudah terkirim via email Prodi per jam 10.14 WIB.
2. Diharapkan setiap kelompok yang secara khusus di Luar Jogja untuk mengkonfirmasi ulang kepada pihak Pengadilan Agama nya masingmasing.
3. Jika pihak Pengadilan Agama meminta surat secara langsung / hard, file bisa di download di http://bit.ly/BerkasPraktikHukumMagang2020
4. Berikut kami sampaikan pembagian kelompok Praktik Hukum dan Magang.
5. Jika ada kesalahan atau keperluan yang lainnya harap segera menghubungi yang berwenang.
Demikian informasi yang dapat kami sampaikan. Sekian dan terimakasih.

Wassalamualaikum, Wr. Wb.

 

File pembagian kelompok dapat download di bawah ini:

PA Luar Jogja PA Sleman PA Bantul

Dalam rangka menjemput Gerhana Matahari Sebagian, pada hari Kamis tanggal 26 Desember 2019 telah dibentuk satu tim di FIAI UII yang dikoordinasi oleh Pusat Kajian dan Konsultasi Hukum Islam (PKBHI). Kegiatan tim selain dari memberikan sosialisasi, penerangan agama kepada masyarakat, dan melakukan penelitian, dan pengamatan sekitar terjadinya Gerhana Matahari Sebagian. Ada kemungkinan terjadinya perubahan sikap masyarakat, khususnya kemungkinan masih adanya mitos yang tersisa pada masyarakat Islam di sekitar Kampus UII Jl. Kaliurang Km 14.5 Yogyakarta.

Beberapa tenaga Da’i terdiri dari para Dosen FIAI, DPPAI dan DPPM UII termasuk Tenaga Kependidikannya diharapkan dapat ikut berperan serta mensosialisasikan adanya Gerhana Matahari Sebagian 26 Desember 2019 kepada masyarakat untuk memakmurkan Masjid dan Musolla dengan melaksanakan Salat Kusuf (Gerhana Matahari Sebagian) terutama di sekitar Daerah Istimewa Yogyakarta. Oleh karena itu PKBHI dalam hal untuk meningkatkan kualitas penelitian dan pembelajaran mahasiswa Prodi Ahwal Syakhshiyah khususnya, akan melaksanakan kegiatan pengamatan Gerhana Matahari Sebagian dan shalat kusuf (Gerhana Matahari Sebagian).

Pada tahapan ini dilaksanakan persiapan berupa rapat dan survei tempat untuk menentukan posisi peralatan dengan lokasi tempat yang akan dijadikan wahana pengamatan publik. Di antara persiapan yang telah disepakati oleh Tim yaitu sebagai berikut:

  1. Persiapan peralatan
  2. Teleskop Digital Equatorial (termasuk filter Matahari)
  3. Theodolite (termasuk filter Matahari dan eye piece)
  4. Kacamata gerhana 15 buah
  5. Tali sepanjang 80 meter
  6. Benang kasur 10 meter
  7. TV Gerhana (terbuat dari kardus berukuran 50 cm x 50 cm)
  8. Tripot TV Gerhana
  9. Kertas HVS
  10. Software waktu yang akurat (jam.bmkg.go.id)
  11. Software perhitungan posisi Matahari (data RA dan deklinasi Matahari)
  12. Layar dan LCD untuk kajian materi Gerhana

 

Design Pengamatan Gerhana Matahari Sebagian untuk Publik

Posisi tempat di pelataran Masjid Ulil Albab sebagai tempat terbuka yang dapat diakses secara bebas oleh masyarakat dan civitas akademika UII. Peralatan dan posisi pengamat didesain dengan kemiringan azimuth 185 – 253 derajat, khususnya untuk pemasangan kacamata gerhana (15 buah pada tali 80 meter). 

Kajian Gerhana Matahari Sebagian di Yogyakarta

Kajian tentang gerhana Matahari sebagian di Yogyakarta disampaikan oleh Drs. Sofwan Jannah, M.Ag. Beliau menyampaikan sejarah terjadinya gerhana pada masa Rasulullah yang menegaskan bahwa fenomena ini tidak akan terjadi karena lahir atau meninggalnya seseorang. Hal yang perlu dipersiapkan oleh umat Islam ketika terjadi fenomena tertutupnya Matahari oleh Bulan yaitu dengan mendirikan shalat sunnah gerhana, bersedekah dan memperbanyak doa hingga selesainya gerhana.

Pada kesempatan siang hari itu juga, disampaikannya penjelasan terjadinya gerhana Matahari Sebagian dan beberapa tempat di Indonesia mengalami gerhana Matahari Cincin. Untuk wilayah kota Yogyakarta, gerhana Matahari termasuk pada jenis gerhana Matahari Sebagian di mana piringan Matahari tertutup 60-70% oleh piringan Bulan, sehingga bagi pengamat yang ingin melihat jelas bisa menggunakan teleskop dengan filter Matahari. Pengamatan dengan mata telanjang sangat tidak disarankan karena kuatnya sinar Matahari dapat merusak kesehatan mata.

Pelaksanaan Shalat dan Khutbah Gerhana Matahari Sebagian

Pelaksanaan shalat kusuf dilaksanakan setelah shalat zuhr berjamaah yang diimami oleh Dr. Sidik Tono, M.Hum. Khutbah pada siang hari itu juga disampaikan oleh Dr. Sidik Tono, M.Hum. Pada kesempatan siang itu, cuaca cerah dan sangat memungkinkan bagi jamaah untuk langsung ke lapangan melakukan pengamatan gerhana.

Pengamatan Gerhana Matahari Sebagian

Sesi pengamatan Gerhana Matahari Sebagian dimulai pada pukul 10.56 WIB dipandu oleh Tim PKBHI dan kelompok belajar Al-khawarizmi. Pada sesi ini, pengunjung berdatangan untuk mencoba pengalaman menggunakan kacamata gerhana, teleskop dan theodolite. Masing-masing peralatan dikawal oleh mahasiswa dan mereka bertugas untuk dapat menjaga alat dan juga bertugas memberikan penjelasan tentang fenomena pada hari itu. Gerhana Matahari Sebagian di masjid Ulil Albab UII Yogyakarta diamati dengan data pengamatan sebagai berikut:

1) Lokasi tempat

Lintang tempat                 : 07o 41’ 15.24” LS

Bujur tempat                    : 110o 24’ 54.65” BT

Ketinggian                       : 346 meter

2) Durasi pengamatan

Awal Gerhana                  : 10: 56: 02 WIB

Tengah Gerhana               : 12: 47: 57 WIB

Akhir Gerhana                 : 14: 29: 13 WIB

Total durasi                      : 3 jam 33 menit 11 detik

LATAR BELAKANG

Kegiatan penelitian merupakan salah satu bagian dari tugas Catur Dharma bagi para dosen di Universitas Islam Indonesia (UII). Ada beberapa skema pendanaan penelitian yang ditawarkan oleh Universitas Islam Indonesia untuk membantu para dosen dalam melaksanakan kegiatan ini. Dua lembaga internal yang dikenal secara teratur memberikan bantuan dana untuk pelaksanaan penelitian di UII adalah Badan Pengembangan Akademik (BPA) dan Direktorat Penelitian dan Pengabdian Masyarakat (DPPM). Selain itu, ada pula lembaga eksternal yang juga memberikan bantuan dana penelitian, seperti Dirjen Pendidikan Tinggi (DIKTI) dan Dirjen Pendidikan Tinggi Islam (DIKTIS).

Pada tahun ini, Program Studi Hukum Keluarga (Ahwal Syakhshiyah) melanjutkan program kompetisi hibah penelitian untuk kalangan internal program studi sebelumnya dengan membuka tema kompetisi dengan mengirimkan proposal program Kemenag melalui Litapdimas. Skema dalam bentuk ini memberikan kesempatan bagi dosen-dosen di Program Studi Hukum Keluarga (Ahwal Syakhshiyah) agar bisa melaksanakan penelitian, khususnya penelitian berkolaborasi dengan mahasiswa. Luaran dari hibah penelitian berupa dokumen laporan hasil penelitian yang diharapkan menjadi artikel yang siap untuk diikutkan dalam konferensi, baik nasional maupun internasional, baik berupa prosiding ataupun jurnal.

TUJUAN

  1. Mengasah kemampuan meneliti dalam konteks pengembangan akademik
  2. Meningkatkan keterlibatan mahasiswa dan dosen dalam melakukan penelitian dalam bidang Hukum Keluarga (Ahwal Syakhshiyah)
  3. Meningkatkan kualitas dan kuantitas penelitian kolaboratif dosen dan mahasiswa

LINGKUP KEGIATAN

Kegiatan ini meliputi:

  1. Terdapat dua skema memperoleh dana hibah penelitian kolaboratif yaitu proposal yang tidak lolos dikirimkan ke Kemenag RI dan berdasar pada penilaian proposal penelitian oleh tim review
  2. Proses pelaksanaan penelitian selama 3 bulan dengan diberikannya sejumlah dana kegiatan untuk menunjang pelaksanaan penelitian tersebut.
  3. Dilaksanakannya diseminasi hasil penelitian untuk mendapatkan masukan sehingga terlampir dokumen hasil penelitian dan draft artikel yang siap untuk dikirimkan dalam jurnal, seminar nasional ataupun konferensi internasional.

LUARAN KEGIATAN

  1. Keterlibatan Dosen dan Mahasiswa dalam penelitian kolaborasi
  2. Dokumen hasil penelitian dan draft artikel yang siap dipublikasikan

PESERTA KEGIATAN

Peserta kegiatan adalah seluruh dosen dengan melibatkan 1-3 mahasiswa Program Studi Hukum Keluarga (Ahwal Syakhshiyah)

TIMELINE KEGIATAN

Berikut ini time line kegiatan penelitian kolaboratif Dosen dan Mahasiswa :

No. Agenda Kegiatan Waktu
1 Pengumpulan berkas proposal Selasa, 22 Oktober 2019 M
2 Review proposal 23-25 Oktober 2019 M
3 Pengumuman lolos seleksi Sabtu, 26 Oktober 2019 M
4 Tandatangan kontrak penelitian Ahad, 27 Oktober 2019 M
5 Pelaksanaan penelitian 22 Oktober – 15 Desember 2019 M
6 Pengumpulan laporan penelitian Senin, 16 Desember 2019 M
7 Diseminasi hasil penelitian Senin, 23 Desember 2019 M

NARAHUBUNG

Dr. Anisah Budiwati, S.HI., MSI.
Erni Dewi Riyanti, SS., M.Hum.

PENGUMUMAN
No: 4087/Kaprodi/10/AS/FIAI/IX/2019

TENTANG
PELAKSANAAN TAKLIM BAHASA ARAB

  1. Mahasiswa Angkatan 2019/2020 Program Studi Hukum Keluarga (Ahwal Syakhshiyah) FIAI UII wajib mengikuti Taklim Bahasa;
  2. Pelaksanaan Taklim Bahasa Arab pada Semester Ganjil 2019/2020 dilaksanakan mulai tanggal 16 September 2019;
  3. Teknis pelaksanaan Taklim Bahasa Arab dilakukan secara berkolompok. Pembagain kelompok dapat dilihat pada lampiran pengumuman ini;
  4. Syarat untuk mengikuti ujian akhir dan mendapatkan nilai adalah dengan minimal 75% persentase kehadiran taklim;
  5. Bagi mahasiwa Angkatan 2019/2020 yang tidak mengikuti Pre-Test Bahasa Arab, dipersilahkan untuk mengikuti Taklim Bahasa Arab pada tahun akademik yang akan datang;
  6. Evaluasi Taklim Bahasa Arab dilaksanakan sebanyak dua kali, yaitu pada tengah semester dan akhir semester, kecuali ditentukan lain;
  7. Sistem penilaian mengacu pada peraturan universitas dan fakultas, yang kemudian menjadi kebijakan mu’allim dalam proses penilaian;
  8. Hasil evaluasi Taklim Bahasa Arab untuk lulus bagi mahasiswa adalah mendapatkan nilai C;
  9. Setiap mahasiswa yang telah lulus Taklim Bahasa Arab akan mendapatkan Sertifikat, Sertifikat tersebut dipergunakan sebagai syarat untuk mendaftar Munaqasah Skripsi serta menjadi penunjang pada Surat Keterangan Pendamping Ijazah (SKPI);
  10. Mahasiswa yang mengikuti Taklim Bahasa Arab wajib bergabung pada Grup Whatsapp yang sudah tersedia. (Link grup terdapat pada pembagian kelompok, lampiran pengumuman ini)
  11. Apabila terdapat perubahan atau penambahan tentang pelaksanaan Taklim Bahasa Arab, akan disampaikan kemudian.

Yogyakarta, 11 September 2019

Mengetahui,

Ketua Program Studi,

Prof. Dr. Amir Mu`allim, MIS.

Diumumkan kepada seluruh mahasiswa baru Program Studi Hukum Keluarga (Ahwal Syakhshiyah) FIAI UII Tahun 2019, bahwa jadwal pelaksanaan Studium Generale akan dilaksanakan pada hari Rabu, 28 Agustus 2019 bertempat di Auditorium FTI Lantai 3 Gd. KH. Mas Mansyur, pukul 07.00 s/d 12.00.

Diharapkan mahasiswa memperhatikan dan wajib mengikuti kegiatan ini.

Tata Tertib:
1. Membawa alat tulis
2. Berpakaian sopan
3. Untuk keperluan Pre-Test Bahasa Arab, disarankan membawa laptop/tablet.

Pakaian Laki-Laki:
1. Baju Muslim
2. Celana kain warna hitam
3. Bersepatu

Pakaian Perempuan:
1. Baju Muslimah/baju muslimah terusan
2. Rok kain warna hitam
3. Bersepatu

Demikian, untuk menjadi perhatian.

Yogyakarta, 14 Agustus 2019
Ketua Program Studi,
Ttd.
Prof. Dr. Amir Mu`allim, MIS.

Kepada Yth.

  1. Pimpinan Universitas
  2. Pimpinan Fakultas
  3. Sekretaris Eksekutif, Kepala Badan, Direktur, Kepala Pusat
  4. Pimpinan Unit
  5. Ketua Lembaga Kemahasiswaan
  6. Pimpinan Mitra Kerja / Relasi

Universitas Islam Indonesia

Yogyakarta

SURAT EDARAN REKTOR

No. 1475 /Rek/10/SP/V/2019

Assalamualaikum Warahmatullahi Wabarakatuh,

 

Dalam rangka menyambut Idul Fitri 1440 H / 2019 M, dengan ini disampaikan hal-hal sebagai berikut:

  1. Libur Idul Fitri 1440 H dilaksanakan mulai tanggal 31 Mei 2019 sampai dengan 12 Juni 2019 sesuai kalender  Universitas Islam Indonesia.
  1. Kegiatan Akademik, Administrasi dan Kemahasiswaan aktif kembali pada Kamis, 13 Juni 2019.
  1. Acara Syawalan dan Pelepasan Jamaah Calon Haji Keluarga Besar Universitas Islam Indonesia tahun 2019, diselenggarakan pada :

Hari, Tanggal  : Kamis, 13 Juni 2019

Jam                    : 08.30 WIB s.d. selesai

Tempat            : Auditorium KH. Abdulkahar Mudzakkir, Kampus Terpadu UII Jl. Kaliurang Km 14,5 Yogyakarta

seluruh pegawai, dan Ketua Lembaga Kemahasiswaan UII diundang hadir pada acara tersebut.

  1. Pimpinan unit di lingkungan UII diharapkan untuk mensosialisasikan edaran ini pada unit yang dipimpin, selanjutnya agenda kegiatan akademik di lingkungan UII menyesuaikan dengan jadwal tersebut.

Demikian, untuk menjadikan perhatian sebagaimana mestinya, terima kasih.

Wassalamu’alaikum Warahmatullahi Wabarakatuh.

 

Yogyakarta , Ramadan 1440 H

                                  Mei 2019 M

Rektor,

Fathul Wahid, S.T., M.Sc., Ph.D.

—————————————

Universitas Islam Indonesia

Gedung GBPH Prabuningrat

Jl. Kaliurang KM 14.5 Yogyakarta 55584

Indonesia

T  : (62)274 898444 ext. 1217
F  : (62)274 898459

E  : [email protected]
uii.ac.id

 

Informasi Libur Idul Fitri 1440 H 2019 M